Tips dalam Memilih Canoe Paddle

kayak keren

Dalam menggunakan kano, anda tentu harus juga mempersiapkan canoe paddle. Kecuali kalau anda menggukan kano berpedal, anda tidak perlu adanya dayung itu dan tinggal mengayuh saja untuk bergerak. Untuk kano yang biasanya, dayung berperan sebagai sumber dari gerakan atau daya dorong untuk menggerakkan dari kano itu.  Selain itu, dayung juga digunakan dalam mengarahkan atau menjadi kemudi ketika mendayung kano tersebut. Ketika anda ingin membeli kano, memilih dayung yang tepat juga penting.

Pertama, anda bisa memilih canoe paddle dari segi panjangnya. Panjang dari dayung kano ini ditentukan oleh badan anda dan kenyamanan anda juga dalam menggunakan kano tersebut. Ketika itu terlalu panjang, tentu itu akan lebih sulit digunakan. Sedangkan bila panjangnya tidak cukup, itu akan menyulitkan anda dalam mendayung. Anda bisa mencobanya langsung guna mencari dayung yang tepat. Anda bisa mengukurnya dengan posisi seolah anda sedang duduk di kano dan mencoba dayung itu untuk mencari panjang yang sesuai.

Lalu, anda juga perlu memikirkan bahan dari canoe paddle tersebut. Bahan ini biasanya juga akan terkait dengan bobot. Walau memang bobot dayung yang terlalu berat itu tidak bagus, ada baiknya bila anda tidak sekedar memilih yang ringan saja karena dayung akan  menyesuaikan situasi juga. Untuk bahan yang ada, ada bahan kayu, plastik, aluminum, dan juga fiberglass.Untuk bahan yang lebih murah dan awet, plastik dan aluminum memang cocok tapi yang dirasa paling nyaman digunakan memang bahan dari kayu.Sedangkan untuk bahan fiberglass, itu justru terbilang jarang ditemukan.

Hal lainnya tentang canoe paddle yang harus diperhatikan adalah bentuk dari bilah yang digunakan. Umumnya ada dua jenis bilang.Yang pertama adalah bilah yang panjang dan tipis.Bilah ini cocok untuk digunakan di danau dengan dengan air yang cukup dalam. Sedangkan, bilah yang lebih pendek dan lebar akan cocok untuk wilayah sungai atau area yang airnya tidak terlalu dalam. Pilihan ini tentu akan penting dalam memberikan referensi ketika anda ingin memilih canoe paddle yang tepat dan nyaman digunakan.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *